EKONOMI MAKRO DAN EKONOMI MIKRO


1.    Perbedaan Ekonomi Mikro dan Ekonomi Makro (minimal 6)

Ekonomi Makro 
Ekonomi makro merupakan kegiatan perekonomian yang mempelajari secara keseluruhan,  artinya dalam cabang ilmu ekonomi makro menjelaskan perubahan ekonomi yang memengaruhi banyak masyarakat, perusahaan, dan pasar.  Dalam perkembangan Ekonomi Makro berkaitan dengan masalah ekonomi publik (negara).

Ekonomi Mikro
Ekonomi mikro merupakan kegiatan perekonomian yang mempelajari hanya pada bagian kecilnya, artinya bagian kecilnya yaitu seperti perilaku konsumen dan perusahaan serta penentuan harga-harga pasar dan kuantitas faktor input, barang, dan jasa yang diperjualbelikan. Dalam perkembangan ekonomi mikro yang kini telah melahirkan beragam teori dan konsep mengenai ekonomi regional, ekonomi manajerial, ekonomi lingkungan, dan ekonomi sumber daya alam.


Perbedaan nya:
1.    Cangkupan Permasalahan:
Ekonomi Makro :
-Pendapatan nasional
-Investasi
-Kesempatan kerja
-Inflasi 
-Neraca pembayaran

Ekonomi Mikro :
-Analisis biaya dan manfaat 
-Teori permintaan dan penawaran 
-Elastisitas
-Model-model pasar
-Industri
-Teori produksi 
-Teori harga
2.     Perbedaan di Titik berat Analisis
Ekonomi Makro :
·        Faktor yang menentukan tingkat kegiatan ekononomi suatu negara.
·        Peranan pemerintah mengatasi masalah ekonomi.

Ekonomi Mikro :
·        Cara mewujudkan efisiensi.
·        Cara mencapai kepuasan.


3.     Perbedaan Dilihat dari Harga :
Ekonomi Makro Harga adalah nilai dari komoditas secara agregat (keseluruhan).

Ekonomi Mikro Harga ialah nilai dari suatu komoditas (barang tertentu saja).

4.     Perbedaan Manfaatnya :
Ekonomi Makro dapat memberikan kita manfaat, jika dipelajari, manfaat tersebut adalah dapat mengetahui pendapatan nasional, pertumbuhan ekonomi nasional, dan neraca pembayaran nasional. 

Ekonomi Mikro dapat memberikan manfaat, jika dipelajari, manfaat tersebut adalah dapat melakukan penghematan dalam sumber daya yang terbatas dan dapat mengetahui cara-cara mencapai kepuasan maksimum dalam penggunaan sumber daya yang serta terbatas. 

5.     Perbedaan dari arus Ekonomi:
Arus Ekonomi Makro














Arus Ekonomi Mikro







6.    Perbedaan berdasarkan Aspek:
Ekonomi Makro :
·        Inflasi.
·        Pertumbuhan output.
·        Interaksi dengan perekonomian dunia.
·        Peranan pemerintah.

Ekonomi Mikro :
·        Tingkah laku Produsen dan Konsumen.
·        Interaksi di Pasar faktor Produksi.
·        Pelaku ekonomi mikro.
·        Interaksi di pasar barang

2.    Definisi pendapatan Nasional

Ukuran dari nilai total barang dan jasa yang di hasilkan suatu Negara dalam kurun waktu tertentu yang biasanya 1 Tahun yang di nyatakan dalam 1 uang.
Pendapatan nasional di tentukan dengan menjumlahkan pendapatan yang di peroleh para pekerja, pendapatan para pengusaha, dan pendapatan pemilik modal yang dapat berupa upah atau gaji, bunga modal, dan laba.


Menurut Sir William Petty: merupakan penjumlahan biaya hidup (konsumsi) selama setahun.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MENGORGANISASIKAN PERUSAHAAN BISNIS